15 Merk Cat Tembok Yang Mengkilap

By merekbagus

Merk Cat Tembok Yang Mengkilap

Rumah yang indah dan nyaman, tentunya idaman semua orang. Ada berbagai cara membuat sebuah hunian menjadi tampak cantik dan nyaman salah satunya pemilihan cat tembok terbaik.

Pemilihan cat tembok untuk kamar berbeda untuk area luar, untuk area dalam atau indoor kamu memerlukan cat interior sedangkan area luar atau outdoor memerlukan cat exterior. Selain itu hasil akhir cat juga berbeda-beda ada yang matt, glossy dan efek glitter. Dari semuanya, hasil cat yang paling banyak di minati adalah yang glossy atau mengkilap.

Buat kamu yang berencana mengganti atau akan mengecat tembok rumah dan masih bingung dengan merk cat tembok yang bagus. Berikut ini ada beberapa merk cat tembok mengkilap yang bagus. Tapi sebelumnya mari simak tips memilih cat tembok yang bagus agar mendapatkan hasil akhir terbaik

Tips Memilih Cat Tembok Yang Bagus

Dipasaran ada banyak sekali merk cat tembok ditawarkan, pastinya kamu akan bingung memilih merk mana yang cocok dengan rumahmu. Agar kamu tidak bingung lagi, berikut ini ada beberapa tips memilih cat tembok yang bagus

1. Sesuaikan Warna Dengan Kesan Rumah Yang Diinginkan

Untuk warna dinding rumah sebaiknya jangan asal-asalan karena warna tembok bisa mempengaruhi mood para penghuninya. Selain itu warna tembok juga bisa menunjukkan karakter pribadi seseorang.

  • Warna lembut seperti biru laut, biru muda, hijau tosca, hijau muda dan lainnya. Warna ini dapat memberikan kesan ruangan yang lebih terang. Tak hanya itu saja warna-warna ini juga dapat memberikan suasana yang sejuk, menenangkan dan juga dapat menghilangkan stres serta menyeimbangkan emosi. Warna ini juga terkesan luas dan modern.
  • Warna natural seperti oranye, kuning, coklat dan merah. Warna ini mampu membuat rumah terkesan hangat, nyaman, harmonis dan akrab.
  • Warna ceria seperti kuning lemon, kuning muda, kebiru-biruan, pink, biru laut dan hijau apel. Warna ini mampu menciptakan suasana rumah yang fresh dan penuh vitalitas.
  • Warna cerah dan tegas untuk menonjolkan karakter berani. Deretan warna ini seperti hijau tua, biru tua, kuning menyala, merah menyala dan biru dongker.

2. Pilih Cat Berdasarkan Karakterisktiknya

Setelah kamu mengetahui warna apa yang ingin kamu tampilkan di rumah, sekrang saatnya kamu mengetahui cat berdasarkan karakteristiknya. Setidaknya ada beberapa hasil akhir yang ditampilkan oleh cat seperti glossy, doff, eggshell dan satin.

  • Cat Glossy, cat ini memiliki tampilan akhir mengkilap dan sangat mudah dibersihkan. Glossy sendiri dibagi menjadi dua jenis yaitu high gloss dan semi gloss. Untuk high gloss, saat cat terkena sinar matahari tembok akan terlihat lebih berkilau dan cat ini sangat cocok untuk tembok bagian luar karena sering terpapar sinar matahari. Sedangkan untuk semi gloss lebih cocok untuk tembok dapur atau kamar mandi.
  • Cat doff atau matte, cat ini tidak bisa memantulkan cahaya seperti glossy. Tapi cat ini menawarkan kesan yang sederhana dan lembut. Selain itu jenis ini juga dapat menutupi kecacatan warna atau tekstur pada permukaan tembok. Kekurangan jenis ini, jika ada noda yang menempel akan sulit untuk dibersihkan.
  • Cat eggshell atau kulit telur, jenis cat ini memiliki hasil akhir bertekstur namun halus. Jika ada noda yang menempel, cat ini mudah dibersihkan meskipun tidak akan mengkilap.
  • Cat satin, untuk menghadirkan rumah yang terkesan mewah cat ini bisa kamu gunakan. Cat ini memiliki kesan yang tidak terlalu mengkilap. Ketika disentuh terasa lembut ditangan dan mudah dibersihkan.

3. Sesuaikan Cat Dengan Lokasi Tembok

Sesuaikan cat dengan lokasi tembok, sebab bagian dalam dan luar tembok menggunakan jenis cat yang berbeda. Untuk tembok bagian luar, kamu harus mencari cat tembok khusus exterior atau berbahan latex acrylic. Ini dikarenakan tembok bagian luar sering terpapar sinar matahari, hujan dan polusi. Maka dari itu diperlukan cat yang mampu bertahan dalam cuaca apapun dan kamu juga bisa memilih cat waterproof untuk melindungi tembok dari rembesan. Sedangkan untuk cat bagian dalam rumah pilih cat tembok khusus interior.

4. Perhatikan Kualitas dan Pilih Cat Yang Tahan Lama

Setiap orang pastinya ingin memiliki cat rumah yang awet sehingga tidak perlu sering-sering mengecatnya. Maka dari itu kamu harus mencari cat yang berkualitas dan tahan lama. Cat dinding yang bagus akan tahan terhadap segala terpaan cuaca, tidak mudah mengelupas dan tidak mudah jamuran. Biasanya, cat yang berkualitas tinggi dan awet memiliki harga yang jauh lebih mahal. Sedangkan cat yang murah, memiliki kualitas yang kurang bagus mudah rusak dan lebih boros karena harus sering-sering mengecat rumah dan mengeluarkan uang berkali-kali.

Rekomendasi Merk Cat Tembok Yang Mengkilap

Berikut ini ada beberapa rekomendasi merk cat tembok yang mengkilap untuk tampilan rumah yang terkesan mewah dan mudah dibersihkan dari noda.

1. Bitaguard Ultimate PU 805

Merk Cat Tembok Yang Mengkilap

photo via pratamabangunan.id

Bitaguard Ultimate PU 805 merupakan salah satu merk cat tembok yang mengkilap. Produk ini berbahan dasar air dan akrilik polyurethane sehingga tahan terhadap jamur hingga cuaca ekstrim. Tak hanya dapat dipalikasikan pada dinding tembok interior saja, namun juga dapat digunakan untuk eksterior. Menariknya lagi, cat ini dapat digunakan untuk besi, kayul kaca, plafon dan lainnya. Tak perlu khawatir dengan keamanannya, karena Bitaguard Ultimate PU 805 terjamin keamanannya dan ramah terhadap lingkungan.

2. Bitatex MaxiClean

Merk Cat Tembok Yang Mengkilap

photo via pratamabangunan.id

Cat tembok ini diformulasikan secara khusus agar mudah dibersihkan dari berbagai macam noda mulai dari minyak, crayon dan lainnya. Dengan hasil akhir yang mengkilap, rumah akan terkesan lebih mewah. Ada berbagai varian warna yang ditawarkan Bitatex MaxiClean sehingga kamu bisa lebih mudah memilih warna yang dinginkan.

3. Dulux Catylac Glow

Merk Cat Tembok Yang Mengkilap

photo via dulux.co.id

Dulux dikenal sebagai salah satu merk cat tembok terbaik, mereka memiliki berbagai macam produk cat salah satunya yaitu Dulux Catylac Glow. Cat ini hadir dengan teknologi Chroma brite glow yang memberikan kesan mewah pada dinding dengan hasil akhir lebih cerah dan mengkilap. Dulux Catylac Glow ini memiliki daya sebar yang cukup luas yaitu 10 – 12 meter persegi setiap 1 kilogramnya.

4. Jotun Essence Cover Plus

Merk Cat Tembok Yang Mengkilap

photo via shopee.co.id

Produk ini diformulasikan secara khusus untuk melindungi tembok dari berbagai kotoran yang membandel. Cat tembok ini dikhususkan untuk dinding interior dengan hasil akhir sheen. Jotun Essence Cover Plus ini memiliki daya tutup yang sangat baik sehingga cocok kamu gunakan agar tembok lebih indah. Untuk daya sebarnya cukup luas sekitar 10 meter persegi setiap 1 kilogram. Hanya dengan dua lapis saja, cat tembok ini sudah sangat bagus.

5. Lenkote Everglo

Merk Cat Tembok Yang Mengkilap

photo via tokomakmurjaya.com

Merk cat tembok yang mengkilap ini diformulasikan khusus menggunakan teknologi Ezywash superior washability. Dimana cat ini dapat memberikan efek kilauan mutiara pada tembok. Berkat teknologi ini, kotoran yang menempel pada tembok mudah dibersihkan. Tembok juga akan bebas dari jamur dan bakteri yang dapat mengganggu kesehatan. Karena terbuat dari 100 persen akrilik berkualitas, cat tembok ini sangat aman untuk keluarga. Untuk hasil yang maksimal, aplikasikan cat tembok ini sebanyak 2 lapis.

6. Lenkote SunGuard

Merk Cat Tembok Yang Mengkilap

photo via superbangunjaya.com

Rekomendasi merk cat tembok mengkilap selanjutnya ada Lenkote SunGuard. Cat tembok ini dibuat khusus untuk melindungi dinding eksterior dari berbagai serangan yaitu lumut, jamur hingga cuaca ekstrim. Lenkote SunGuard ini terbuat dari 100 persen acrylic superior yang dapat digunakan untuk berbagai jenis dinding.

7. Mowilex Emulsion gloss

Merk Cat Tembok Yang Mengkilap

photo via tokopedia.com

Mowilex Emulsion gloss memiliki teknologi silber Ion AG+ yang dapat mengatasi bakteri dan virus di dinding. Cat dinding ini memiliki daya sebar yang luas, mudah dibersihkan dan mengandung VOC rendah. Sehingga produk ramah lingkungan dan telah tersertifikasi Singapore Green Label.

8. Puffin guard

Merk Cat Tembok Yang Mengkilap

photo via shopee.co.id

Pernah mendengar merk cat tembok Puffin guard? Jika pernah, merk cat tembok ini menghasilkan dinding yang mengkilap dengan harga yang ergonomis. Merk cat tembok terbaik ini mampu melindungi dinding rumah selama 6 tahun. Produk ini memiliki tingkat elastisitas yang bagus dan daya rekat yang kuat. Jika didinding terdapat kotoran, kotoran tersebut akan sangat mudah dibersihkan. Bahan yang digunakan cat ini juga ramah lingkungan karena tidak mengadnung zat berbahaya.

9. TOA NanoShield

Merk Cat Tembok Yang Mengkilap

photo via toagroup.co.id

TOA NanoShield merupakan salah satu merk cat tembok yang mengkilap. Terbuat dari bahan dasar acrylic emulsion tanpa timbal dan merkuri membuatnya mampu bertahan hingga 7 tahun. Berkat adanya teknologi Hybrid Protective dari Jerman yang mampu mencegah berbagai kotoran, minyak, kuman, bakteri dan lainnya.

10. Vinilex gloss

Merk Cat Tembok Yang Mengkilap

photo via shopee.co.id

Terakhir ada Vinilex gloss, cat tembok yang di produksi oleh Nippon Paint ini sangat ramah lingkungan akarena menggunakan bahan berkualitas tanpa timbal dan merkuri. Rumah pun akan terhindar dari kuman dan bakteri jika menggunakan produk cat tembok ini berkat teknologi silver loan-nya. Aplikasikan pada dinding bagian dalam maupun luar untuk hunian yang lebih indah.

Penutup

Bagaimana sudah menemukan cat tembok mengkilap yang kamu inginkan? Nah, dari deretan merk cat tembok yang mengkilap diatas pastinya memiliki kelebihan dan kekurangan masing-masing. Telitilah sebelum memilih cat tembok agar kamu tidak menyesal sesudahnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *