15 Rekomendasi Merk Air Cooler Terbaik, Kerasa Sejuk nya

By merekbaguscom

Merk Air Cooler Terbaik

Lagi nyari merk air cooler terbaik? Simak ulasan selengkapnya dibawah ini!

Ketika cuaca sedang panas, air cooler bisa menjadi alternatif penyejuk ruangan yang lebih baik dari kipas angin. Udara yang dihasilkan air cooler ini lebih sejuk daripada kipas angin, maka dari itu banyak orang menyukainya. Selain itu, harganya pun lebih rendah dari pada AC sehingga ideal digunakan untuk setiap rumah tangga terutama untuk penyejuk ruangan.

Buat kalian yang sedang mencari air cooler, ada banyak merek yang bisa kalian pilih. Tentunya masing-masing memiliki berbagai fitur serta kelebihan. Tapi sebelum memilih produknya, berikut ini ada beberapa cara memilih air cooler agar kamu menemukan produk yang tepat.

Cara Memilih Air Cooler

Sebelum membeli air cooler, ada beberapa hal yang perlu kamu ketahui. Berikut ini cara memilih air cooler agar kamu menemukan produk yang tepat.

1. Pilih Ukuran Air Cooler Yang Sesuai

Ada berbagai ukuran air cooler yang tersedia mulai dari ukuran mini hingga ukuran besar. Air cooler berukuran mini sangat cocok digunakan untuk rumah atau kamar tidur karena tidak memakan tempat yang luas.

Daya listriknya pun cenderung sesuai dengan besarnya daya listrik dirumah. Karena ukurannya yang kecil, produknya jadi lebih mudah dibersihkan.

Jika kamu memerlukan penyejuk ruangan untuk kebutuhan bisnis, air cooler berukuran besar cocok dipilih. Air cooler ini cocok diletakkan di tempat yang besar dan juga memiliki daya listrik yang juga besar. Bahkan hembusan anginnya juga jauh lebih luar dari pada yang berukuran mini.

2. Periksa Konsumsi Daya Listriknya

Ketika akan membeli produk elektronik, ketahuilah berapa konsumsi daya listriknya. Daya listrik produk biasanya ditulis dalam satuan watt yang bisa kalian lihat di produk. Pada umumnya air cooler membutuhkan daya listrik sebesar 7,4 watt hingga 200 watt.

Pada air cooler mini biasnaya hanya membutuhkan daya listrik yang kecil sedangkan air cooler yang besar cenderung membutuhkan daya listrik yang besar. Pastikan untuk menyesuaikan daya listrik produk dengan daya listrik dirumah agar kamu tidak rugi membelinya.

3. Cek Berat dan Ketersediaan Roda

Tak hanya kipas angin saja yang dapat dipindah-pindah, air cooler pun juga bisa. Untuk kemudahan, cek berat air cooler agar mudah dipindahkan. Berat air cooler sendiri bervariasi ada yang dibawah 1 kilogram hingga 20 kilogram.

Beberapa air cooler juga ada yang dilengkapi dengan roda. Hal ini tentu akan memudahkan kita ketika memindahkannya. Tapi ada juga air cooler yang tidak dilengkapi roda, produk jenis ini lebih cocok diletakkan dirumah.

4. Cek Kapasitas Tangki Airnya

Air cooler bekerja dengan cara menyemprotkan partikel air yang dihasilkan dari proses penguapan di dalam tangki. Maka dari itu setiap air cooler pasti memiliki tangki air di dalamnya.

Tapi setiap air cooler memiliki kapasitas air yang berbeda-beda ada yang besar dan kecil. Kapasitas yang besar pastinya tidak perlu sering diisi ulang. Tapi pastikan isi air diatas volume minimum agar air cooler berfungsi dengan baik.

Sering-seringlah juga mengecek tangki air cooler, jangan sampai tangki kosong. Sebab ini bisa membuat produk cepat rusak, selain itu rutinlah membersihkan tangki air dua minggu sekali agar udara tetap segar dan sehat.

5. Ketahui Kekuatan Air Flow-nya

Pada air cooler, air flow penting diperhatikan karena menentukan volume embusan udara yang dikeluarkan. Semakin besar kekuatan air flow maka semakin cepat juga ruangan menjadi sejuk dan lembap. Tapi sayangnya tidak banyak merek yang mencantumkan air flow sehingga kamu harus menanyakan sendiri pada penjualnya.

6. Perhatikan Fitur Tambahan Lainnya

Beberapa air cooler memiliki fitur tambahan seperti ice pack, timer, humidifier dan dehumidifier.

Ice Pack

Ice pack berfungsi untuk mengoptimalkan embusan udara dari air cooler sehingga terasa lebih dingin. Sebelum digunakan ice pack ini dibekukan terlebih dahulu di freezer, setelah itu masukan ke dalam tangki. Beberapa air cooler juga dilengkapi lebih dari satu ice pack, semakin banyak jumlahnya maka angin yang dihembuskan semakin dingin.

Timer

Beberapa merek air cooler menyediakan fitur timer. Fitur ini sangat mudah digunakan, dimana air cooler akan mati secara otomatis pada waktu yang telah ditentukan. Fitur ini sangat membantu ketika kamu tertidur dan tidak ingin menggunakan air cooler terlalu lama.

humidifier dan dehumidifier

Ada juga air cooler yang telah dilengkapi dengan fitur humidifier dan dehumidifier. Kedua fitur ini berbeda, namun sama-sama berfungsi untuk mengatur kelembapan udara. Fitur Humidifier dapat menambah kelembapan udara di ruangan yang kering sedangkan fitur Dehumidifier berfungsi untuk mengurangi kelembapan udara.

Rekomendasi Merk Air Cooler Terbaik

Setiap produk tentunya memiliki fitur dan keunggulan masing-masing yang mempengaruhi performanya. Nah, berikut ini ada beberapa rekomendasi merk air cooler terbaik yang bisa kamu pilih untuk menyejukkan ruangan.

1. Changhong CMA-B16 Air Cooler

Air Cooler Terbaik

photo via jd.id

Merk satu ini dikenal memiliki beragam produk elektronik salah satunya yaitu Air Cooler. Air cooler dari Changhong satu ini hadir dengan kapasitas air sebesar 16 L. Memiliki daya tampung yang besar, produk ini cocok untuk kamu yang tidak ingin melakukan pengisian ulang tangki terlalu sering.

Udara yang dihembuskan pun sangat sejuk dan dapat menyejukkan ruangan leih cepat. Selain itu, air cooler ini juga dibekali motor kipas bertenaga besar yang tidak akan berisik ketika di nyalakan. Changhong CMA-B16 Air Cooler ini juga menggunakan serat tanaman pada penyerapan air sehingga lebih ramah lingkungan.

2. Denpoo AR 103FX Air Cooler

Air Cooler Terbaik

photo via blibli.com

Jika kamu mencari produk air cooler yang dapat digunakan di kantor atau home office, Denpoo AR 103FX Air Cooler ini pilihan yang tepat. Memiliki kapasitas tangki mencapai 20 L, produk ini secara maksimal akan menyejukkan ruangan kantor sehingga para pegawai merasa nyaman di dalam. Tak hanya di kantor, jika kamu memiliki rungan atau ruang tamu yang cukup luas air cooler ini juga bisa digunakan.

Denpoo AR 103FX Air Cooler ini memiliki 8 swing ionizer yang mampu memberikan hembusan angin jauh lebih besar dibandingkan dengan kipas angin biasa. Selain itu, produk ini juga menyediakan panel pengaturan untuk 3 mode berbeda yaitu mode normal, natural dan sleep. Kamu pun bisa mengaturnya sesuai dengan kebutuhan. Ketika di nyalakan, alatnya juga tidak berisik sehingga tidurmu tidak akan terganggu.

3. Denpoo AR-1208 XF Air Cooler

Air Cooler Terbaik

photo via blibli.com

Rekomendasi merk air cooler terbaik selanjutnya ada Denpoo AR-1208 XF Air Cooler. Biasanya air cooler bekerja berkat kehadiran sebuah komponen yang disebut cooling pad. Berkat adanya cooling pad ini, air bisa menguap sehingga udara sejuk akan keluar.

Tapi berbeda dengan air cooler satu ini, dimana produk ini menggunakan cooling pad yang disebut honeycomb pad. Honeycomb pad ini memiliki area luas untuk mengoptimalkan penguapan air dengan efisiensi pendinginan yang lebih baik. Jenis cooling pad ini juga jauh lebih tahan lama.

4. Gree GTA-ACOOL4

Air Cooler Terbaik

photo via gree.id

Air cooler ini memiliki bentuk yang ramping, bentuknya yang ramping ini tentu saja tidak akan memakan tempat yang banyak. Kamu yang memiliki ruangan kecil pun jadi mudah untuk menyejukkan ruangan. Selain bentuknya yang ramping, air cooler ini juga memiliki fitur Generator Anion.

Anion adalah ion-ion yang dapat membunuh bakteri dan virus di udara. Sehingga udara yang dihasilkan menjadi lebih aman dan baik. Gree GTA-ACOOL4 ini juga dilengkapi dengan remote control agar mudah mengaturnya dari jarak jauh.

5. Honeywell TC10PM Air Cooler

Air Cooler Terbaik

photo via shopee.co.id

Honeywell TC10PM Air Cooler merupakan salah satu merk air cooler terbaik yang recommended. Dengan menggunakan air cooler ini, nikmati tidur lebih nyenyak tanpa terganggu dengan suara yang bising.

Performanya yang dapat diandalkan ini tentunya dapat menjadi alat yang cocok digunakan ketika tidur di malam hari. Air cooler ini juga sangat cocok digunakan pada ruangan yang kecil karena ukuran produknya yang tidak terlalu besar.

6. Honeywell ES800 Air Cooler

Air Cooler Terbaik

photo via bhinneka.com

Memiliki daya listrik yang kecil dirumah bukan berarti kamu tidak bisa memiliki air cooler. Sebab air cooler dari Honeywell ES800 Air Cooler ini memiliki daya listrik yang kecil sekitar 7, 4 watt – 36 watt.

Selain hemat listrik, produk ini juga smart cooler alat ini akan otomatis mati ketika air di tangki sudah habis. Hal ini tentunya dapat mengurangi risiko kerusakan pada produk. Produk ini juga diklaim sebagai satu-satunya air cooler yang menggunakan charger adaptor dan teknologi DC motor.

7. Kangaroo KG-50F09 Air Cooler

Air Cooler Terbaik

photo via jualelektronik.com

Tak hanya mampu memberikan udara yang sejuk diruangan, alat ini juga membuat kita mendapatkan sirkulasi udara yang bersih. Terdapat juga ionizer yang dapat menyaring partikel kotor yang bertebaran di udara kemudian diubah ke dalam bentuk udara bersih dan segar.

Motor kipas dari air cooler ini memiliki tenaga yang besar sehingga lebih tangguh dalam menyediakan pasokan udara yang sejuk disetiap ruangan. Dilengkapi juga dengan remote kontrol yang membuatnya lebih mudah dioperasikan dari jarak jauh.

8. Kangaroo KG50F64 Air Cooler

Air Cooler Terbaik

photo via kangaroo.com.mm

Kangaroo KG50F64 Air Cooler ini memiliki kapasitas tangki yang cukup besar sekitar 34 liter, sedangkan daya listriknya sendiri sekitar 90 watt. Kapasitasnya yang besar ini membuat kalian tidak perlu sering-sering mengisi airnya.

Produk ini juga sangat mudah dipindahkan karena dilengkapi dengan roda. Untuk tingkatan embusan anginnya juga bisa diatur sesuai dengan kebutuhan. Kecepatannya juga dapat diatur menjadi cepat, lambat atau medium.

9. Krisbow Evaporative Air Cooler

Air Cooler Terbaik

photo via blibli.com

Bila di rumahmu sering listriknya pada, maka air cooler ini menjadi pilihan yang tepat. Produk ini dilengkapi dengan baterai yang bisa dicharge sehingga ketika listrik mati kamu masih tetap merasa sejuk diruangan. Krisbow Evaporative Air Cooler ini memiliki kapasitas tangki sekitar 6 L serta dilengkapi dengan remote control.

10. Midea AC100-A Air Cooler

Air Cooler Terbaik

photo via shopee.co.id

Midea AC100-A Air Cooler merupakan inovasi terbaru yang dihadirkan pada air cooler, dimana pada bagian depannya dapat ditutup sewaktu air cooler tidak digunakan agar terhindar dari debu.

Produk ini menggunakan kipas yang kecepatan putarnya bisa diatur untuk menghasilkan angin kencang. Terdapat sistem penyegaran membuat produk ini lebih baik dalam mendinginkan udara. Kelembapan udara yang tercipta tidak akan membuat kulit kering ataupun tenggorokan gatal.

11. Midea AC120-U Air Cooler

Air Cooler Terbaik

photo via midea.com

Air cooler dari Midea ini mengandalkan fitur HEPA filter, dimana dengan adanya fitur ini udara di dalam ruangan lebih terjaga kebersihannya. Udara yang kita hirup pun menjadi lebih berkualitas.

Selain itu, air cooler ini juga berfungsi sebagai humidifier atau pelembap udara. Ini bermanfaat untuk udara di rumah yang sering terasa kering. Memiliki kapasitas tangki 7 liter serta dilengkapi dengan remote control.

12. Sharp PJ-A26MY-B Air Cooler

Air Cooler Terbaik

photo via elektronikmurah.biz

Alat penyejuk ruangan ini dapat menghembuskan angin yang lebih segar dan dingin berkat adanya 4 lantong es yang disediakan. Tangki airnya memiliki kapasitas 6 L yang dapat menyebarkan udara lembap ke seluruh ruangan.

Berkat teknologi Auto Swing Lovers, angin yang dikeluarkan dapat tersirkulasi secara horizontal ke kanan dan kiri. Setiap bagian dalam ruangan pun akan terkena hembusan angin dingin dari produk ini.

13. Symphony Ice Cube i AC Portable

Air Cooler Terbaik

photo via lazada.co.id

Udara yang kurang bersih tentunya dapat merusak kenyamanan dan mengganggu kesehatan para penghuni rumah. Agar udara dirumah terjaga kebersihannya, kamu bisa menggunakan air cooler.

Air cooler ini mengusung teknologi i-Pure yang dapat menyaring udara kotor untuk meningkatkan kualitas udara. Dengan memastikan sirkulasi udara yang bersih, kamu pun tak perlu lagi khawatir akan debu, kuman atau partikel kotor yang bertebaran.

14. Sanken SAC-38 Air Cooler

Air Cooler Terbaik

photo via blibli.com

Sanken SAC-38 Air Cooler merupakan merk air cooler terbaik yang dapat menyejukan ruangan dengan maksimal. Produk ini memiliki empat ice pack sehingga udara lebih dingin dengan cepat. Air cooler ini sangat cocok digunakan untuk kalian yang tinggal di daerah yang panas.

Kapasitas tangkinya sekitar 6 L dengan daya listrik sebesar 69 watt. Produk ini memiliki fitur lainnya seperti Humidifier, automatic vertical dan horizontal swing, mati otomatis saat air habis dan fleksibel diputar 360 derajat.

15. Sanyo REF-B130 Air Cooler

Air Cooler Terbaik

photo via blibli.com

Sanyo menghadirkan air cooler dengan desain yang memanjang ke atas sehingga cocok diletakkan di sudut ruangan yang sempit sekalipun. Produk ini dibekali dengan ionizer yang dapat menyaring bakteri, virus dan kuman pada udara. Sehingga udara yang dihirup aman dan bersih.

Air cooler ini juga memiliki sleep mode yang menjamin jam tidurmu tidak akan terganggu. Namun sayangnya kapasitas tangki-nya kecil sekitar 0,5 liter dan konsumsi listriknya sekitar 70 watt.

Itulah beberapa rekomendasi air cooler terbaik yang bisa kamu pilih. Dapatkan ruangan yang lebih sejuk, nyaman dan terbebas dari debut ataupun bakteri. Jangan lupa cek kapasitas tangki air dan daya listriknya agar tidak salah memilih.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *