15 Merk Smart TV 32 inch Terbaik

By merekbagus

Merk Smart TV 32 inch Terbaik

Apa saat ini kamu sedang mencari Smart TV? Saat ini smart TV menjadi salah satu barang elektronik yang banyak diincar-incar. Kehadiran smart TV ini membuat acara menonton lebih menyenangkan dan seru, jika kamu bosan dengan acara-acara TV. Dengan adanya smart TV terbaik ini, kamu pun dapat menikmati beragam konten karena TV ini dapat terhubung ke jaringan internet.

Mulai dari YouTube, VIU, iQiyi, WeTV dan lainnya bisa kamu nikmati dalam layar TV. Itulah yang membuat beberapa perusahaan elektronik berlomba-lomba memproduksi smart TV. Tapi dari semua merk kira-kira mana sih yang terbaik? Berikut ini merk smart TV 32 inch terbaik yang bisa kamu pertimbangkan.

Tips Memilih Smart TV

Di pasaran ada banyak sekali merk smart TV, maka dari itu kamu harus teliti ketika memilihnya. Berikut ini ada beberapa tips memilih smart TV yang perlu kamu ketahui

1. Pahami Sistem Operasi Smart TV

Sama seperti smartphone, smart TV juga dibekali dengan sistem operasi yang berbeda-beda. Namun ada tiga jenis sistem operasi yang digunakan pada smart TV yaitu Android TV, WebOS dan Tizen. Pilihlah sistem operasi yang kamu pahami agar nantinya lebih mudah mengoperasikan smart TV.

2. Pilih Kualitas Gambar Yang ditampilkan Smart TV

Kualitas gambar yang ditampilkan oleh smart TV tentunya dapat mempengaruhi kenyamanan menonton. Maka dari itu cek terlebih dahulu berapa resolusi layar yang ditawarkan. Makin besar nilai pikselnya, maka tampilan layarnya semakin tajam. Agar mendapatkan tampilan gambar yang lebih tajam dan jelas, pilihlah smart TV dengan resolusi layar FHD atau 4K.

3. Pertimbangkan Smart TV dengan Teknologi Surround Audio

Jika kualitas layar sudah mendukung, tentunya kualitas audio juga harus mengimbangi dong. Maka dari itu pilih saja smart TV yang memiliki surround digital. Dengan adanya teknologi ini, suara yang dihasilkan oleh smart TV menjadi lebih bagus. Saat ini ada dua perusahaan ternama yang memiliki teknologi surround digital yaitu Dolby Audio dan DTS.

4. Cek Kelengkapan Konektivitas dan Input Port

Cek juga konektivitas jaringan dan input port pada smart TV. Konektivitas jaringan pada smart TV menentukan jenis jaringan apa yang dapat dihubungkan dengan smart TV. Sedangkan input port menentukan jenis perangkat apa yang bisa disambungkan di smart TV.

Rekomendasi Merk Smart TV 32 inch Terbaik

Ada banyak merk yang mengeluarkan produk smart TV, tapi dari semuanya. Berikut ini beberapa rekomendasi merk smart TV 32 inch terbaik

1. Aqua 32AQT6100

Merk Smart TV 32 inch Terbaik

photo via lazada.co.id

Smart TV ini memiliki resolusi tinggi untuk menampilkan gambar yang lebih tajam dan jernih sehingga mata tidak mudah lelah. Dilengkapi dengan 3 port HDMI yang dapat menghubungkan TV dengan berbagai macam perangkat elektronik lainnya.

Dibekali juga dengan USB Movie yang dapat memutar secara langsung beragam film, foto hingga lagu tanpa harus rumit. Aqua 32AQT6100 mampu menghadirkan siaran dari berbagai macam stasiun TB lokal dan nasional yang menerapkan sistem analog.

2. Aqua Miracast AQT 9200

Merk Smart TV 32 inch Terbaik

photo via aquajapanid.com

Merk smart TV terbaik selanjuntya ada Aqua Miracast AQT 9200. Smart TV ini dapat menghubungkan smartphone dengan TV melalui smart view atau smart connect tanpa harus menggunakan kabel ataupun koneksi internet. Resolusi layar yang ditawarkan merk ini sekitar 1280 x 720p yang tergolong tinggi dan mampu menghasilkan tampilan gambar yang jernih dan tajam.

Selain fitur Miracast, smart TV terbaik ini juga memiliki fitur AVL yang mampu menyeseuikan volume suara secara otomatis agar nyaman ditelinga. Dilengkapi dengan 2 port HDMI, smart TV 32 inch ini dapat menghubungkan TV dengan berbagai perangkat elektronik lainnya.

3. Changhong Tipe L32K2

Merk Smart TV 32 inch Terbaik

photo via changhong.co.id

Buat kalian yang mencari smart TV 32 inch terbaik dengan harga yang terjangkau, maka Changhong Tipe L32K2 bisa kalian pilih. Brand Changhong ini memang fokus menghadirkan TV LED dengan berbagai macam fitur dengan harga yang terjangkau.

Changhong Tipe L32K2 ini memiliki banyak port konektivitas yang akan memudahkanmu untuk menyambungkannya dengan perakat lain. Untuk sistem operasinya sendiri menggunakan OS Android yang pastinya akan mudah digunakan untuk kalian yang sudah sering menggunakan Android.

Ada yang menarik dari smart TV 32 inch ini yaitu sudah dilengkapi dengan fitur Google Assistant. Acara menonton tentunya akan lebih mudah, kamu hanya cukup menggunakan perintah suara untuk mengganti channel streaming atau mengganti channel TV biasa.

4. Coocaa 32S6G

Merk Smart TV 32 inch Terbaik

photo via migadget.id

Pernah mendengar brand Coocaa? Ternyata brand ini berasal dari negeri sakura yang sudah pasti berkualitas. Smart TV 32 inch dari Coocaa ini menggunakan OS Android yang terintergrasi dengan layanan Google.

Terdapat juga fitur PlayStore yang bisa kamu gunakan untuk mengunduh aplikasi streaming ataupun game favorit. Smart TV ini juga akan tunduk denganmu hanya dengan perintah suara berkat fitur Google Assistant.

Layar smart TV ini cukup besar berkat teknologi Ultrathin Infinity Screen. Jika diperhatikan bezel layarnya sangat tipis, membuat pandangan mata sangat nyaman ketika menonton.

5. LG 32LM630

Merk Smart TV 32 inch Terbaik

photo via lg.com

Merk smart TV 32 inch terbaik ini sudah tak perlu diragukan lagi kualitasnya yaitu LG. Berkat memiliki reputasi yang bagus, brand ini sangat laris dipasaran. Salah satu produknya yang bisa kamu pertimbangkan yaitu LG 32LM630.

Smart TV ini memiliki kualitas tampilan HDR. Meskipun HDR, produk ini dibekali dengan teknologi Dynamic Color Enhancdr. Teknologi ini membuat tampilan gambar lebih tajam dan nyata. Selain itu terdapat juga fitur Active HDR yang membuat detail gambar begitu nyata di layar TV.

6. LG 32” Smart TV 32LM630BPTB

Merk Smart TV 32 inch Terbaik

photo via lg.com

LG Smart TV ini memiliki kualitas gambar beresolusi HD 1366 X 768 pixels. Menggunakan prosesor Wuad Core didukung webOS Smart TV. Smart TV 32 inch ini bisa kamu gunakan untuk streaming maupun searching website.

Produk ini sudah dilengkapi dengan fitur WiFi Built-in sehingga tak memerlukan kabel LAN. Terdapat juga slot HDMI dan USB untuk memenuhi segala macam kebutuhanmu.

7. Polytron PLD 32D1852

Merk Smart TV 32 inch Terbaik

photo via shopee.co.id

Selanjutnya ada Polytron PLD 32D1852, merk smart TV lokal ini tak kalah jauh dari merk-merk populer lainnya. Smart TV 32 inch ini mengusung layar berteknologi HDR bahkan untuk kulitas suaranya sudah menggunakan teknologi XBR Subwoofer, Cinemax Wave dan Power Tower Speaker.

Smart TV terbaik ini juga sudah menggunakan Tower Speaker yang berfungsi untuk meredam suara berisik demi kenyamanan ketika menonton. Acara menonton akan semakin seru berkat adanya Hifi Electro Acoustic, fitur ini akan membuat suara bass terdengar dalam dan rendah.

Tak kalah dari brand ternama, smart TV Polytron mendukung teknologi Bluetooth yang memungkinkanmu untuk memutar film atau video dari smartphone ke TV.

8. Philips Android Smart LED TV 32PHT6915/70

Merk Smart TV 32 inch Terbaik

photo via philips.co.id

Next adalah brand yang populer dengan produk lampunya yaitu Philips. Smart TV dari Philips dengan seri Philips Android Smart LED TV 32PHT6915/70 ini memiliki desain yang modern berbezel tipis.

Produk ini dilengkapi dengan Asisten Google, sehingga kontrol TV bisa kamu lakukan dengan perintah suara baik itu ingin menonton, streaming hingga bermain game.

Layar dari smart TV ini cukup ditipis, membuat kamu dapat menikmati gamar hingga ke pinggir layar tanpa terganggu dengan bingkai hitam yang menghalangi. Dengarkan suara yang realitas dengan Dolby Digital Plus, audio multi saluran digital terdepan du dunia. Kamu akan merasakan audio suara berkualitas terbaik yang terkesan nyata.

9. Polytron 32” PLD 32AD1508

Merk Smart TV 32 inch Terbaik

photo via sinarmaju.co.id

Brand lokal ini memiliki produk Smart TV 32 inch terbaik yang bisa kamu beli. Harganya tergolong terjangkau dan memiliki fitur yang super komplit. Dengan menggunakan smart TV ini kamu bisa menonton berbagai macam acara streaming dengan baik.

Nikmati juga semua tayangan berkualitas HD beresolusi 1280 x 720 piksel. Tampilannya yang tergolong besar dan tajam ini membuat mata sangat nyaman memandang. Produk ini sudah dilengkapi dengan port USB 2 buah, HDMI 2 buah dan ethernet 1 buah.

10. Realme Smart TV 32 inch

Merk Smart TV 32 inch Terbaik

photo via shopee.co.id

Rasakan pengalaman menonton seperti di layar lebar dengan Realme Smart TV 32 inch berkat Chroma Boost Picture Engine. Realme smart TV ini didukung oleh prosesor MediaTek quad-core dengan built-in ARM Cortex A53 CPU dan Mali-470 MP3 GPU yang mendukung teknologi Chroma Boost.

Smart TV ini memiliki bezel yang tipis untuk menikmati pengalaman menonton bioskop di ruang tamu. Realme TV dilengkapi dengan dua pasang speaker simetris, masing-masing dengan satu speaker serbaguna dan satu frekuensi.

Melalui Android TV, dapatkan akses ke Google Play store untuk mengunduh ribuan aplikasi populer, game, film dan musik.

11. Samsung 32″ T4500

Merk Smart TV 32 inch Terbaik

photo via samsung.com

Samsung 32″ T4500 merupakan salah satu merk smart TV 32 inch terbaik. Sudah bukan rahasia lagi jika Samsung memiliki produk-produk yang berkualitas. Smart TV ini memiliki kualitas gambar jernih tanpa bayangan dan suara jernih tanpa gangguan. Nikmati momen kebersamaan bersama keluarga dengan ratusan film dari serial TV berkelas di rumah.

Hanya dengan satu remote, kalian dapat mengendalikan banyak perangkat dan dengan cepat mengakses konten atau saluran yang diinginkan melalui Smart Hub. Di desain lebih elegan dengan sedikit tombol dan dilengkapi juga dengan Bluetooth Connection.

Kontrol TV juga semakin mudah dengan suara. Fitur Bixby ini dapat memahami perintah suaramu dalam mengontrol TV. Smart TV ini juga bisa dirubah menjadi komputer lho.

12. Sharp 2T-C32BG1i

Merk Smart TV 32 inch Terbaik

photo via bhinneka.com

Sharp 2T-C32BG1i merupakan smart TV yang menggunakan sistem operasi Android. Smart TV ini memungkinkan kita untuk menonton konten yang menarik dan bermain game. Didukung dengan Google Assistant, smart TV ini dapat dikontrol dengan perintah suara.

Selain itu, Chromecast terintegrasi sehingga dapat menampilkan konten di smartphone ke layar TV. Terdapat juga Bluetooth Audio Out yang bisa dihubungkan ke speaker Bluetooth tanpa kabel. Menggunakan prosesor X2 Master Engine, smart TV ini bisa mengkonversi gambar resolusi rendah menjadi setingkat 4K.

13. TCL 32B3

Merk Smart TV 32 inch Terbaik

photo via hargativi.com

TCL 32B3 merupakan merk smart TV 32 inch yang tak boleh kamu lewatkan. Smart TV ini memberikan tampilan layar terlihat lebih lebar dengan super narrow bezel.

Produk ini menggunakan teknologi True Color sehingga warna gambar di TV lebih hidup dan nyata. Pendengaran pun dimajakan dengan TCL 32B3 ini karena mereka menggunakan teknologi smart volume.

Dibekali juga dengan fitur port USB dan HDMI yang bisa kamu gunakan untuk memutar film dan film dari USB. Untuk slot HDMI-nya kamu bisa menghubungkannya dengan laptop.

14. Toshiba 32L5995

Merk Smart TV 32 inch Terbaik

photo via myhartono.com

Hidup lebih berwarna dengan smart TV dari Toshiba 32L5995. Mesin performa super tinggi untuk mereproduksi gambar TV. Setiap saat, Cevo Engine menganalisa dan mengatur kualitas gambar dan mereproduksi gambar TV dengan lebih detail dan mendalam.

Tonton lebih banyak film dengan USB Movie dengan banyak format film yang dapat didukung. Hanya dengan menghubungkan ke USB, kamu dapat menghadirkan dunia hiburan dari film ke hadapanmu.

15. Xiaomi Mi TV 4 32 inch

Merk Smart TV 32 inch Terbaik

photo via mi.co.id

Xiaomi Mi TV 4 32 inch merupakan smart TV yang memiliki kualitas gambar sebening kristal. Tampilan HD LED memukau dengan warna yang hidup dengan tingkat detail tertinggi.

Teknologi DTS-HD yang ada pada Xiaomi Mi TV 4 32 inch ini menghadirkan suara yang kaya untuk menyempurnakan ketajaman gambarnya. Speajer 2×8 W yang kuat memenuhi ruangan untuk pengalaman hiburan yang lengkap.

PatchWall 3.0 yang baru dan lebih baik, hadir dengan banyak pilihan konten untuk seluruh keluarga. Jajaran mitra konten baru yang menarik, termasuk Amazon Prime Video, Netflix, YouTube, Vidio, Hooq, Catchplay, Iflix, dan masih banyak lagi.

Mi TV 4 dilengkapi dengan edisi terbaru Android Pie 9.0.
Sistem operasi ini hadir dengan peningkatan kualitas dalam hal navigasi, antarmuka visual yang menyenangkan dan kontrol yang disederhanakan.

Penutup

Itulah beberapa rekomendasi merk smart TV 32 inch terbaik yang bisa kamu beli untuk pengalaman menonton yang menyenangkan. Tapi sebelum membelinya perhatikan fitur-fitur yang dimilikinya, desain dan budget yang kamu miliki.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *